Bahas Perannya di 'Fight For My Way', Park Seo Joon Baper Masa Lalu
Judul : Bahas Perannya di 'Fight For My Way', Park Seo Joon Baper Masa Lalu
link : Bahas Perannya di 'Fight For My Way', Park Seo Joon Baper Masa Lalu
Bahas Perannya di 'Fight For My Way', Park Seo Joon Baper Masa Lalu
Simak bagaimana 'Fight For My Way' membuat Park Seo Joon teringat masa lalunya.

WowKeren.com - Park Seo Joon baru saja menghadiri sesi jumpa pers kedua untuk serial "Fight For My Way". Di acara itu dia datang bersama Kim Ji Won, Ahn Jae Hong, dan Song Ha Yoon.
Di kesempatan kali ini, Seo Joon membahas sosok Go Dong Man yang dia perankan. Dia adalah mantan atlet taekwondo yang melepaskan cita-cita karena sebuah kesalahan. Sekian tahun berlalu, Dong Man memutuskan untuk kembali mengejar cita-cita itu. Dia pun harus bekerja keras untuk memulainya dari awal lagi.
Menurut aktor tampan ini, sosok Dong Man mengingatkannya pada masa lalu Seo Joon sendiri. Seo Joon mengaku pernah tinggal di apartemen kecil yang mirip dengan milik Dong Man. Seo Joon juga seperti Dong Man yang kessulitan menghadapi kenyataan hidupnya.
"Saat aku selesai wajib militer, kukira semuanya akan berjalan dengan lancar sesuai keinginanku. Tapi kenyataannya dunia semakin bergerak meski aku tak punya apa-apa," kata aktor "She Was Pretty" itu. "Di luar sana mungkin ada yang menganggap sosok Dong Man sebagai lelucon saja. Tapi aku berusaha keras untuk menampilkan yang terbaik demi menginspirasi mereka yang juga punya cita-cita," lanjutnya lagi.
Selain itu, Seo Joon juga memiliki kalimat favorit yang diucapkan Dong Man di episode ke-4. Kalimat itu adalah, "Meski aku tak bisa sukses, aku akan tetap melakukannya."
Sementara Seo Joon sendiri kagum dengan usaha kru dalam menyiapkan proses produksinya. Kedepannya Seo Joon akan terus berusaha menampilkan yang terbaik karena "Fight For My Way" mendapatkan respon positif dari penonton. (wk/kr)
'; htmlcode += 'Beli Sekarang ...
'; htmlcode += '};
Demikianlah Artikel Bahas Perannya di 'Fight For My Way', Park Seo Joon Baper Masa Lalu
Anda sekarang membaca artikel Bahas Perannya di 'Fight For My Way', Park Seo Joon Baper Masa Lalu dengan alamat link http://petuahmuda.blogspot.com/2017/06/bahas-perannya-di-fight-for-my-way-park.html?m=0
Post a Comment