Header Ads

Kakorlantas tinjau kesiapan jalur mudik Jateng-Jatim

Kakorlantas tinjau kesiapan jalur mudik Jateng-Jatim - Hallo sahabat Petuah Muda, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Kakorlantas tinjau kesiapan jalur mudik Jateng-Jatim, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Kakorlantas tinjau kesiapan jalur mudik Jateng-Jatim
link : Kakorlantas tinjau kesiapan jalur mudik Jateng-Jatim

Baca juga


Kakorlantas tinjau kesiapan jalur mudik Jateng-Jatim

Dokumentasi--Petugas mempersiapkan peresmian pengoperasian Tol Surabaya-Mojokerto (Tol Sumo) di Gerbang Tol Penompo, Mojokerto, Jawa Timur, Sabtu (19/3). Peresmian ruas jalan bebas hambatan Mojokerto-Krian sepanjang 18,47 Km tersebut diharapkan dapat mengurai kemacetan di jalur arteri Mojokerto-Surabaya. (ANTARA FOTO/Zabur Karuru/pd/16)

Jakarta (ANTARA News) - Kepala Korps Lalulintas (Kakorlantas) Inspektur Jenderal Polisi Royke Lumowa meninjau kesiapan jalur mudik dan arus balik di sepanjang Jawa Tengah dan Jawa Timur sejak Rabu-Jumat (14-16 Juni 2017).

"Jalur pertama yang dipantau yakni jalur dari Surabaya hingga Solo antara lain tol Surabaya-Mojokerto," kata Irjen Polisi Royke Lumowa melalui keterangan tertulis di Jakarta Rabu.

Royke mengatakan jalur tol Surabaya-Mojokerto, Mojokerto-Kertosono dan Kertosono-Solo akan dapat dilintasi saat musim mudik lebaran 2017.

"Sudah bisa dioperasikan 24 jam dan sudah beroperasi," ujar Royke.

Royke menyebutkan sebagian ruas jalan tol itu masih tahap penyelesaian namun dapat difungsionalkan untuk membantu mengurai arus lalulintas yang akan menuju Jawa Tengah.

Rencananya, tol itu akan dibukan pada H-7 lebaran atau 19 Juni 2017 guna membantu mengurai kemacetan kendaraan pada arus mudik dan balik.

Diungkapkan mantan Direktur Lalulintas Polda Metro Jaya itu, jalan tol itu akan mengurai kemacetan di jalan arteri antara Surabaya-Kertosono hingga Ngawi, Nganjuk, Surakarta dan Kota Solo.

Royke mengingatkan pemudik agar memperhatikan rambu-rambu di ruas jalan tol fungsional tersebut seperti kontur jalan yang tidak sempurna.

Editor: Tasrief Tarmizi

COPYRIGHT © ANTARA 2017

Sumber: antaranews.com


Demikianlah Artikel Kakorlantas tinjau kesiapan jalur mudik Jateng-Jatim

Sekianlah artikel Kakorlantas tinjau kesiapan jalur mudik Jateng-Jatim kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Kakorlantas tinjau kesiapan jalur mudik Jateng-Jatim dengan alamat link http://petuahmuda.blogspot.com/2017/06/kakorlantas-tinjau-kesiapan-jalur-mudik.html?m=0
Powered by Blogger.