'The Mummy' Dinilai Produk Gagal, Karier Tom Cruise Hancur?
Judul : 'The Mummy' Dinilai Produk Gagal, Karier Tom Cruise Hancur?
link : 'The Mummy' Dinilai Produk Gagal, Karier Tom Cruise Hancur?
'The Mummy' Dinilai Produk Gagal, Karier Tom Cruise Hancur?
Inilah menurut pakar mengenai nasib karier Tom Cruise berdasarkan performa 'The Mummy' di box office.

WowKeren.com - "The Mummy yang dibintangi Tom Cruise dianggap sebagai produk gagal. Pasalnya, film produksi Universal Pictures itu hanya meraup sedikit pendapatan di box office domestik. Bukan hanya itu, berbagai media juga memberikan ulasan buruk untuk "The Mummy".
Indie Wire misalnya, yang menuliskan, "'The Mummy' adalah film terburuk yang pernah diperankan Tom Cruise. Sungguh sangat disayangkan." Hal itu juga mendapatkan anggukan setuju dari Forbes.
Sementara, kritikus film, Owen Gleiberman menggambarkan penampilan Tom Cruise di "The Mummy" seperti orang kebingungan. "Tom Cruise sendiri juga terlihat bingung selama tampil di film itu. Wajah Tom Cruise seolah mengatakan, `di mana aku sekarang?" tulisnya.
Hal itu sungguh mengejutkan. Pasalnya, aktor berusia 54 tahun ini selama ini dianggap sebagai pendongrak film masuk ke box office. "Selama 10 tahun, Tom Cruise selalu melakukan hal yang terbaik di film yang diperankannya, mulai dari 'Mission Impossible' hingga 'Oblivion'," kata Gleiberman.
Meski pesona di Amerika Serikat telah luruh, namun Tom Cruise masih bersinar di luar negeri. Buktinya, "The Mummy" menjadi film Tom Cruise yang berhasil meraup pendapatan global terbesar di hari pertama penayangannya.
"Ironisnya, The Mummy' berhasil mencetak debut global terbaik untuk film Tom Croise," kata pakar box office, Paul Dergarabedian dilansir Fox News. "Itulah mengapa kalian tidak dapat menduga orang ini." (wk/kr)
'; htmlcode += 'Beli Sekarang ...
'; htmlcode += '};
Demikianlah Artikel 'The Mummy' Dinilai Produk Gagal, Karier Tom Cruise Hancur?
Anda sekarang membaca artikel 'The Mummy' Dinilai Produk Gagal, Karier Tom Cruise Hancur? dengan alamat link http://petuahmuda.blogspot.com/2017/06/the-mummy-dinilai-produk-gagal-karier.html?m=0
Post a Comment