Tiga Bulan Buron, Pelempar Bondet ke Polisi Akhirnya Tewas
Judul : Tiga Bulan Buron, Pelempar Bondet ke Polisi Akhirnya Tewas
link : Tiga Bulan Buron, Pelempar Bondet ke Polisi Akhirnya Tewas
Tiga Bulan Buron, Pelempar Bondet ke Polisi Akhirnya Tewas
Berdasar informasi yang diperoleh JawaPos.com dari sumber internal kepolisian, kedua pelaku tersebut diketahui bernama Harianto dan Sobirin.
Februari lalu, kawanan tersebut merampas sepeda motor di Jalan Raya Desa Kalipuro, Mojokerto. Saat itu, aksi mereka diketahui oleh Aipda Mukiyi. Kejar-kejaran pun terjadi.
"Saat itu ada tiga orang pelaku yang beraksi. Satu bisa ditangkap, dua lainnya kabur. Dua orang ini Harianto dan Sobirin," ungkap sumber kepolisian.
Di tengah perjalanan, pelaku melempar bondet ke arah Aipda Mukiyi hingga paha kirinya terluka. Sejak saat itu Harianto dan Sobirin jadi buronan polisi.
Pengejaran selama tiga bulan lebih pun dilakukan. Hingga akhirnya Kamis dini hari, Unit Premanisme Idik IV Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim menggrebek sarang persembunyian mereka di Puspo, Pasuruan.
Kanit Premanisme Kompol Danny Yulianto membenarkan penangkapan tersebut. "Selama tiga bulan kami mengejar mereka. Ada 15 orang buser yang kami terjunkan," ungkap Danny.
Korps berseragam cokelat terpaksa mengambil tindakan tegas. Harianto dan Sobirin ditembak kakinya karena melawan perlawanan petugas. Namun perlawanan tak berhenti sampai di situ.
Saat dikeler, Harianto berusaha merebut pistol polisi. Pergumulan pun sempat terjadi. Polisipun terpaksa mengambil tindakan tegas dengan menembak dada Harianto. Harianto sempat dibawa ke rumah sakit terdekat, namun nyawanya tak tertolong.
Danny melanjutkan, Harianto Cs merupakan kelompok curanmor asal Pasuruan. Saat ini polisi masih melengkapi data kejahatan yang mereka kami lakoni. "Pelaku yang satunya (Sobirin, Red) masih kami mintai keterangan," lanjut mantan Kapolsek Genteng tersebut. (did/JPG)
Demikianlah Artikel Tiga Bulan Buron, Pelempar Bondet ke Polisi Akhirnya Tewas
Anda sekarang membaca artikel Tiga Bulan Buron, Pelempar Bondet ke Polisi Akhirnya Tewas dengan alamat link http://petuahmuda.blogspot.com/2017/06/tiga-bulan-buron-pelempar-bondet-ke.html
Post a Comment