Tim Basarnas Kesulitan Evakuasi Heli yang Jatuh di Temanggung
Judul : Tim Basarnas Kesulitan Evakuasi Heli yang Jatuh di Temanggung
link : Tim Basarnas Kesulitan Evakuasi Heli yang Jatuh di Temanggung
Tim Basarnas Kesulitan Evakuasi Heli yang Jatuh di Temanggung
Jakarta - Basarnas belum bisa memastikan Helikopter yang jatuh di Temanggung, Jawa Tengah adalah miliknya. Pihaknya masih belum menemukan data yang akurat karena timnya belum mendapatkan data langsung dari lokasi kecelakaan.Direktur Sarana dan Prasarana Basarnas Wahyu A Djaja, mengatakan, timnya mengalami kesulitan dalam mencari data. Alasannya karena medan evakuasi cukup berat.
"Medan naik turun gunung, di dalam hutan, kami belum tahu (tim Basarnas) sampai di mana," ujar Wahyu usai jumpa pers di Kantor Basarnas, Jl Angkasa, Jakarta, Minggu (2/7/2017).
Dia menambahkan, timnya belum mencapai ke lokasi. Sehingga, Basarnas belum bisa memastikan apakah foto-foto yang beredar tersebut benar atau tidak.
"Tapi kalau sampai orang bisa foto kan dan kalau betul-betul kejadian foto itu benar, kami belum bisa memastikan benar atau tidak," ucapnya.
Wahyu menjelaskan, pihaknya menggunakan flight monitoring untuk mencari titik lokasi jatuhnya heli jenis Dauphin tersebut.
"Kita ada alat flight monitoring," ucapnya.
Helikopter tersebut jatuh pada pukul 16.00 WIB di Gunung Butak, Temanggung. Ada 4 orang meninggal akibat kejadian tersebut. Heli tersebut berangkat dari Gringisng usai memantau jalur mudik menuju ke Dieng untuk mengevakuasi korban letusan di kawah Sileri, Dieng, Banjarnegara.
(adf/rvk)
Sumber: detik.comDemikianlah Artikel Tim Basarnas Kesulitan Evakuasi Heli yang Jatuh di Temanggung
Anda sekarang membaca artikel Tim Basarnas Kesulitan Evakuasi Heli yang Jatuh di Temanggung dengan alamat link http://petuahmuda.blogspot.com/2017/07/tim-basarnas-kesulitan-evakuasi-heli.html
Post a Comment