Header Ads

Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli

Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli - Hallo sahabat Petuah Muda, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli
link : Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli

Baca juga


Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli

Nice akan mengarungi playoff leg pertama Liga Champions di kandang Napoli tanpa Mario Balotelli dan Wesley Sneijder.


Liga Champions - Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli

Dua pemain bintang Nice, Mario Balotelli dan Wesley Sneijder dipastikan absen saat klub Ligue 1 Prancis itu bertanding melawan Napoli di pertandingan leg pertama play-off Liga Champions, Rabu (16/8). Keduanya tidak dalam kondisi fit.


Pelatih Nice Lucien Favre mengonfirmasi Balotteli mengalami cedera lutut dan Sneijder belum mencapai kondisi bugar setelah baru bergabung dengan Nice dari Galatasaray pekan lalu.


Kedua pemain ini juga absen saat Nice dikalahkan tamunya Troyes dengan skor 2-1 dalam laga pertama kompetisi Ligue 1 Prancis musim 2017-18, Sabtu (12/8) dini hari WIB.


“Kami tidak mengharapkan mereka (Balotelli dan Sneijder) kembali untuk pertandingan Napoli,” kata Favre dalam konferensi pers pasca pertandingan melawan Troyes.


“Kemungkinan besar mereka tidak akan kembali, tidak ada gunanya berharap untuk itu.”


Baca Juga:

Favre mengaku menyesal atas padatnya jadwal pertandingan yang dihadapi timnya. Mereka tak bisa memainkan tim terbaik karena ada lima atau enam pemain utama yang absen karena cedera.


“Ini baru awal musim dan kami telah kehilangan lima atau enam starter dari musim lalu,” katanya. “Saat di Jerman, saya kehilangan tiga starter penting dalam satu musim dan itu tidak mudah, jadi bayangkan lima atau enam pemain (absen). Ini sama sekali tidak buruk, ini adalah tantangan besar.”


“Apapun yang terjadi melawan Napoli, yang pasti kami memiliki minggu seperti di Inggris (bertanding di pertengahan pekan). Ini tentu menghambat frekuensi latihan dan sistem kami, semoga kami bisa melaluinya dengan mulus,” kata Favre.

Sumber: gilabola.com


Demikianlah Artikel Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli

Sekianlah artikel Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Balotelli dan Sneijder Tak Bisa Perkuat Nice Lawan Napoli dengan alamat link http://petuahmuda.blogspot.com/2017/08/balotelli-dan-sneijder-tak-bisa-perkuat.html
Powered by Blogger.